Desa Buana Jaya Kukar Sudah Mulai untuk Alih Fungsi Lahan Tambang ke Pertanian, Gandeng Akademisi dari Jawa

Kolase foto Desa Buana Jaya dan Plt Sekretaris Desa Buana Jaya, Heriansyah/ avnmedia.id
AVNMEDIA.ID - Salah satu desa di Kutai Kartanegara (Kukar) sudah memulai untuk alih fungsi lahan pertambangan ke pertanian.
Desa itu adalah Desa Buana Jaya.
Di kawasan itu, area seluas 12 hektare yang dulunya merupakan lokasi tambang, kini diubah menjadi lahan pertanian, yakni sawah.
Kepala awak media, Plt Sekretaris Desa Buana Jaya, Heriansyah, mengungkapkan bahwa meskipun struktur tanah mengalami perubahan akibat aktivitas pertambangan, pihak desa tetap optimis lahan tersebut dapat diolah kembali dengan metode yang tepat.
Sebagai bagian dari upaya ini, Pemerintah Desa (Pemdes) Buana Jaya telah menggandeng seorang profesor dari Jawa untuk melakukan kajian terhadap kondisi tanah.
“Hasil kajian menunjukkan bahwa lahan eks tambang ini masih dapat dimanfaatkan untuk pertanian. Meski produktivitasnya hanya mencapai sekitar 80% dibandingkan lahan sawah biasa, tetap ada peluang besar untuk mengembangkannya,” ujar Heriansyah saat dihubungi awak media pada Selasa (18/03/2025).
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa meskipun hasil panen dari lahan tersebut belum maksimal, para petani setempat tetap bersemangat dan terus berupaya meningkatkan produksi.
“Kami yakin bahwa lahan ini masih bisa dioptimalkan. Meskipun tidak seproduktif sawah biasa, namun masih memberikan hasil yang bermanfaat bagi masyarakat,” tegasnya.
Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa beberapa wilayah lain yang dikelola oleh perusahaan untuk alih fungsi lahan tambang juga telah menunjukkan hasil positif dalam pemanfaatan lahan bekas tambang untuk pertanian.
Oleh karena itu, ia berharap inisiatif ini dapat semakin diperluas agar lahan yang sebelumnya tidak produktif bisa kembali memberikan manfaat ekonomi dan mendukung ketahanan pangan desa. (jas)