Uji Kreativitas 14 Kontestan Bertahan, Siapa Berhasil Taklukkan Tantangan Wrap di Galeri 8 MasterChef Indonesia Season 12?

Hovit dan Berbagai Jenis Wrap sebagai Tantangan di MasterChef Indonesia Season 12 (Kolase: AVNMEDIA.ID)
AVNMEDIA.ID - MasterChef Indonesia Season 12 semakin mendebarkan dengan hanya 14 kontestan tersisa di galeri, yang tayang melalui Youtube MasterChef Indonesia pada 25 Maret 2025.
Persaingan semakin sengit, dan tantangan demi tantangan terus menguji kreativitas serta ketangkasan para peserta.
Galeri 8 langsung dibuka dengan kehadiran mystery box yang muncul di hadapan para kontestan.
Menariknya, mystery box ini bukan di bench para peserta, melainkan di tempat juri. Kira-kira apa ya isinya?
Beragam tantangan dan kejutan telah ditemui para kontestan, membuat mereka terus penasaran sekaligus deg-degan.
Salah satu konstentan bahkan menganggap bahwa seolah-olah mereka setiap hari dididik dan dilatih untuk cemas, takut, dan harus siap menghadapi berbagai challenge yang ada di depan mata.
Hm, ada yang bisa tebak isi mystery box kali ini?
Juri meminta para kontestan untuk menebak isi box tersebut.
Ada yang menebak alpukat, labu, jeroan, kedondong, strawberry, hingga bahan membuat bakso.
Ternyata, macam-macam jawaban para peserta pun belum ada yang tepat.