Setelah Tokyo Verdy dan Suwon FC, Pratama Arhan Kini Join ke Bangkok United, Bakal Pakai Nomor Punggung 21

Potret Pratama Arhan ditemani sang istri Azizah Salsa saat penandatangan kontrak dengan Bangkok United (Foto: Instagram @pratamaarhan8)

Dengan bergabungnya Pratama Arhan ke Bangkok United, tim berharap bisa memperkuat sisi kiri pertahanan mereka.

Klub Bangkok United saat ini berada di posisi kedua klasemen Liga Thailand 2024-2025 dengan peraihan 30 poin.

Kepindahan Pratama Arhan diumumkan melalui akun media sosial resmi Bangkok United pada 7 Januari 2025.

Dalam pengumumannya, klub menyebut Pratama Arhan sebagai "rising star" serta menggunggah video yang menunjukkan teknik lemparan khas Pratama Arhan yang akan memperkuat tim di paruh kedua musim ini.

Pratama Arhan akan mengenakan nomor punggung 21 dan diharapkan dapat membawa Bangkok United meraih lebih banyak kesuksesan. (naf/apr)

Related News
Recent News
image
Trending Dua Pertandingan Berlalu, Emil Audero dan Septian Bagaskara Masih Tunggu Debut di Timnas Indonesia
by Redaksi2025-03-28 14:22:40

Satu-satunya gol dalam dua laga ini dicetak oleh Ole Romeny, pemain naturalisasi baru yang kini menjadi andalan lini serang Timnas Indonesia.

image
Trending Influencer Ferry Irwandi Unggah Video Berjudul "Saya Baik-Baik Saja", Warganet Curiga Ada Ancaman Gegara Vokal soal Pemerintah
by Redaksi2025-03-28 10:24:54

Banyak yang menduga adanya pesan tersirat bahwa Ferry Irwandi tengah menghadapi ancaman akibat sikap vokalnya terhadap kebijakan pemerintah.